Aneka Kue Tradisional Jawa Yang Lezat, dan Masih Jadi Favorit Sampai Sekarang!

YoExplore
2 min readDec 19, 2018

--

YOEXPLORE.co.id — Indonesia, memang terkenal dengan berbagai macam jenis kuliner. Baik dari makanan berat, minuman, hingga kue-kue tradisional yang dibuat dengan cara dan rasa yang unik. Kue-kue tersebut juga memiliki warna-warni yang berbeda dan tentunya tanpa bahan pengawet atau pewarna buatan yang berbahaya. Rasanya juga sangat beraneka ragam, biasanya setiap daerah memiliki rasa yang menonjol.

Jawapun tidak kalah tertinggal untuk memiliki jajanan traditional andalannya, yang di gemari oleh generasi ke generasi. Jajanan ini pun masih banyak dijumpai di berbagai pasar traditional maupun restoran makanan jawa. Untuk itu, kami akan memberikan beberapa jajanan jawa yang masih terkenal hingga sekarang!

1. Arem-Arem

Jika kalian tau Lemper, jajanan ini memang sangat mirip. Kalau Lemper dibuat dengan beras ketan, maka arem-arem dibuat dengan nasi putih sebagai bahan utamanya. Perbedaan lainnya adalah dari isi dari makanan ini. Kalau Lemper biasanya isinya daging ayam, Arem-Arem isinya adalah sayuran atau sambal goreng. Lalu, nasi dengan isi tersebut digulung dan dibalut dengan daun pisang. Kemudian, Arem-Arem itu dikukus hingga matang.

2. Kue Bikang

Kue yang berbentuk seperti bunga yang sedang mekar ini, dibuat dengan bahan-bahan seperti tepung terigu, tepung kanji, tepung beras, telur, santan, gula pasir, dan pewarna makanan sesuai selera. Setelah itu, adonan akan dimasak dalam wajan yang berbentuk cetakan Bikang. Kue tradisional Jawa yang satu ini, akan lebih nikmat apabila kita konsumsi selagi masih hangat.

3. Kue Nagasari

Nagasari juga identik dengan potongan buah pisang di dalamnya. Sedangkan adonan putih yang melapisi pisang tersebut, terbuat dari tepung beras dan tepung tapioka yang gurih dan berpadu dengan rasa manis dari buah pisangnya. Rasa kue yang sangat enak ini, membuat masyarakat banyak yang menyukai dan mencari Kue Nagasari ini.

4. Kue Perut Ayam

Kue ini bukan berarti berisikan daging ayam ya sahabat explorer, namun hanya bentuknya saja yang melingkar menyerupai bentuk usus. Bahan-bahan untuk membuat kue Khas Malang ini cukup mudah, yaitu hanya dengan tepung terigu, ragi, air kelapa, gula pasir, telur, dan baking powder. Kemudian, campur semua adonan tersebut, dan masukkan ke dalam plastik segitiga. Setelah itu, gunting ujung plastik tersebut dan tuangkan ke dalam wajan yang berisi minyak panas dengan membuat bentuk melingkar. Saat warnanya sudah kuning keemasan, maka Kue Perut Ayam ini sudah siap disantap.

5. Kue Mendut

Kue yang dibuat dari tepung beras ini, kemudian diberikan gula merah di tengahnya agar terasa lebih manis. Setelah itu, Kue Mendut akan dibungkus dengan daun pisang dan ditambahkan dengan sedikit santan di dalamnya.

Baca Selengkapnya di Kue Tradisional Jawa

--

--

YoExplore

A lisensed Travel Agent & Tour Operator to explore unique traveling experiences in Indonesia. Check out the deals on https://yoexplore.co.id